hayed consulting
hayed consulting
octa vaganza

Menkop Budi Arie Ajak Dekopin Perkuat Ekonomi Konstitusi Melalui Koperasi

Menkop Budi Arie Ajak Dekopin Perkuat Ekonomi Konstitusi Melalui Koperasi
Menkop Budi Arie ajak Dekopin Perkuat Ekonomi Konstitusi Melalui Koperasi/dok.Humas

Peluang News, Jakarta – Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi mengajak Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) untuk bersama-sama memperjuangkan ekonomi konstitusi melalui koperasi. Sebagai wadah gerakan koperasi nasional, Dekopin memiliki peran strategis dalam memajukan koperasi di Indonesia bersama pemerintah.

Menkop Budi Arie berharap upaya bersama ini dapat menyongsong tahun 2025 sebagai Tahun Koperasi Internasional yang telah ditetapkan oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). Oleh karena itu, koperasi di Indonesia harus terus maju dan bangkit agar kontribusinya terhadap perekonomian nasional semakin signifikan.

“Hari ini kita menyatukan langkah, tekad, dan hati untuk kemajuan gerakan koperasi di Indonesia,” ujar Menkop Budi Arie saat menerima audiensi pengurus Dekopin di kantornya, Jakarta, Jumat (31/01).

Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk Dekopin, guna meningkatkan kembali kepercayaan masyarakat terhadap koperasi. Hal ini sejalan dengan komitmen Kementerian Koperasi (KemenKop) dalam memastikan koperasi benar-benar menjadi Soko Guru Perekonomian Nasional.

“Pertemuan ini menjadi langkah strategis dalam menggiatkan kembali gerakan koperasi,” tambahnya.

Menurut Menkop, diperlukan strategi adaptif dan kolaboratif agar koperasi kembali berjaya. Koperasi harus mampu menyesuaikan diri dengan perkembangan zaman agar tetap relevan dan berkontribusi bagi masyarakat.

“Yang bisa bertahan adalah mereka yang mampu beradaptasi. Oleh karena itu, koperasi di Indonesia harus terus berinovasi dan menyesuaikan diri dengan perubahan yang terjadi di masyarakat,” tegasnya.

Ketua Umum Dekopin, Bambang Haryadi, mengapresiasi keterbukaan Menkop Budi Arie beserta jajarannya dalam menerima audiensi Dekopin. Ia berkomitmen untuk memperkuat komunikasi dan koordinasi dengan KemenKop agar program-program koperasi dapat selaras dengan kebijakan pemerintah.

“Prinsipnya, Dekopin ingin memulai langkah baru. Kami ingin koperasi kembali dikenal seperti dulu, saat koperasi menjadi tulang punggung perekonomian nasional,” ujar Bambang.

Setelah menerima surat pengesahan kepengurusan dari Kementerian Hukum dan HAM, Bambang bertekad mengembalikan kepercayaan masyarakat terhadap koperasi. Ia juga berharap pemerintah mendukung upaya ini dengan merevisi Undang-Undang Perkoperasian Tahun 1992.

“Pemerintah sebagai pembuat undang-undang bersama DPR diharapkan dapat segera merevisi UU Perkoperasian agar masyarakat kembali percaya dan tertarik untuk bergabung dalam koperasi,” pungkasnya.

Untuk diketahui, Susunan kepengurusan baru Dekopin yang disahkan meliputi:

Ketua Penasehat: Jimly Asshiddiqie
Ketua Umum: Bambang Haryadi
Ketua Harian: Priskhianto
Sekretaris Jenderal: Gilang Widya Pramana
Bendahara Umum: Putri Zulkifli Hasan
Ketua Dewan Pengawas: Muhammad Sayid Abdullah
Ketua Majelis Pakar: Ferry Juliantono.  (RO/Aji)

pasang iklan di sini
octa forex broker