hayed consulting
hayed consulting
octa vaganza

Marketing Kreatif yang Menggelitik

Sebuah hadiah kecil tak terduga bisa membekaskan kesan mendalam bagi konsumen setia produk anda. Lalu, teruslah pikirkan cara memasarkan yang bisa menular dari mulut ke mulut.

 

STRATEGI marketing atau strategi pemasaran sangat penting bagi para pelaku bisnis. Strategi pemasaran merupakan kiat untuk mencapai tujuan usaha. Dalam posisi Indonesia yang pertumbuhan bisnisnya meningkat di Asia, pasar yang dijanjikannya amat potensial. Kondisi ini tentunya menantang bagi para pelaku bisnis. Untuk memanfaatkannya, mereka dituntut senantiasa aktif dan kreatif dalam menyiapkan strategi marketing yang akan mereka tawarkan.

Para pelaku bisnis perlu merencanakan strategi promosi dengan matang. Penting sekali menghindari mengekor strategi promosi yang digunakan para pesaing. Tidak ada salahnya, bahkan sudah semestinya, mencoba menerapkan strategi marketing kreatif. Tawaran hal-hal baru seperti itu bisa anda jalankan untuk memancing rasa penasaran para pelanggan. Dicuplik dari pengalaman bisnis UKM, lima hal berikut layak diterapkan.

Beri pelanggan anda benefit. Pada prinsipnya, setiap konsumen akan merasa senang bila mereka mendapatkan banyak keuntungan (benefit) dari transaksi yang mereka lakukan. Oleh karena itu, sebisa mungkin berikan keuntungan lebih pada para pelanggan anda. Jadikan mereka semakin loyal agar tak  berpaling dari bisnis yang anda jalankan. Misalnya, dengan menyediakan penawaran khusus. Bisa berupa “beli dua dapat tiga”, atau menghadiahi voucer belanja senilai Rp50 ribu—yang bisa digunakan untuk pembelanjaan selanjutny—b agi mereka yang telah ertransaksi lebih dari Rp400 ribu di perusahaan anda.

Beri bonus gratisan untuk lebih memikat. Selain memberikan tambahan keuntungan, anda juga bisa memberikan bonus gratisan bagi para pelanggan yang bertransaksi dengan nominal tertentu. Strategi promosi ini biasa dilakoni para pelaku bisnis bengkel motor. Mereka dengan sengaja memberikan layanan cuci motor gratis bagi para pelanggan yang melakukan servis rutin dan ganti oli di bengkel tersebut.

Beri hadiah kecil yang tak terduga. Bukan rahasia lagi, pemberian iming-iming hadiah merupakan salah satu strategi pemasaran yang diminati banyak pelanggan. Sekarang ini para konsumen tidak segan-segan memborong sebuah produk, utamanya karena mereka tertarik dengan hadiah yang ditawarkan. Contoh gampangnya, anda bisa menawarkan hadiah payung atau jam dinding cantik bagi para konsumen yang membeli produk-produk tertentu.

Manfaatkan infonet sebagai media pemasaran. Memasuki era serba digital seperti sekarang ini, para pelaku usaha otomatis dituntut untuk lebih kreatif dan inovatif dalam menentukan strategi pemasaran. Jika dulunya mereka sangat mengandalkan metode pemasaran offline dalam melakukan transaksi jual beli, kini situasinya berubah. Dengan menjamurnya media informasi dan internet, soal jarak dan waktu dapat ditembus dengan mudah. Anda bisa membuka toko online dengan sentuhan kreatif di sana sini untuk mempromosikan produk/jasa anda.

Sebarkan informasi melalui pemasaran mulut ke mulut. Memanfaatkan bantuan konsumen dalam memasarkan sebuah produk memang menjadi pilihan paling jitu. Tak ada kiat pemasaran yang lebih manjur di bidang pemasaran daripada promosi berantai mulut ke mulut ini. Sebab, pihak yang ‘bicara’ tentang keunggulan produk/jas adalah konsumen. Untuk itu, sebisa mungkin ciptakan produk yang unik. Kombinasikan dengan strategi pemasaran yang menarik untuk memancing rasa penasaran para konsumen. Strategi inilah yang antara lain mengantarkan sukses kripik setan Maichi atau es krim Magnum.●(Nay)

 

pasang iklan di sini
octa forex broker