Koperasi Eropa dan Amerika Serikat merajai koperasi besar dunia secara sektoral. Ini membuktikan koperasi dapat hidup dalam sistem ekonomi apapun termasuk kapitalisme.
Dalam ranking 300 koperasi besar dunia untuk masing-masing sektor, Perancis mendominasi dengan menyumbang 2 koperasi yaitu Groupe Credit Agricole untuk sektor perbankan dan jasa keuangan dan Selector Afat di sektor jasa lain-lain. Bahkan, dengan omzet sebesar 70,89 miliar dollar AS, Agricole keluar sebagai jawara dalam 300 koperasi besar dunia. Secara keseluruhan, koperasi Eropa menguasai papan atas koperasi dunia secara sektoral dengan berkontribusi 4 koperasi. Ada dua sektor yang didominasi koperasi benua Biru yaitu perbankan dan jasa keuangan dan perdagangan grosir dan ritel.
Sementara Asia diwakili Zen-Noh asal Jepang untuk sektor agribisnis dan industri makanan, sementara Amerika Latin diwakili oleh Confederacao Nacional das Cooperativas Medicas Unimed Brazil untuk kategori kesehatan, pendidikan, dan sosial.
Untuk sektor agribisnis dan industri makanan, Zen-Noh koperasi dari Jepang tercatat merupakan yang terbesar dengan omzet sebesar 38,80 miliar dollar AS. Pada perangkingan tahun sebelumnya, Koperasi dari Negeri Sakura ini menduduki posisi kedua. Setelah Zen-Noh, peringkat kedua diduduki CHS, Inc, asal Amerika Serikat dengan omzet sebesar 34,58 miliar dollar AS. Posisi ketiga ditempati NH Nonghyup, dari Korea Selatan dengan omzet sebesar 33,94 miliar dollar AS.
Di sektor asuransi dan mutual, Kaiser Permanente asal Amerika Serikat tercatat merupakan koperasi terbesar dengan omzet sebesar 67,44 miliar dollar AS. Sedangkan peringkat kedua ditempati State Farm juga dari AS. Sehingga bisa dikatakan negeri Paman Sam mendominasi untuk sektor ini. Wakil dari Jepang yaitu koperasi Zenkyoren menduduki peringkat ketiga dengan omzet sebesar 49,17 miliar dollar AS.
Di sektor Perbankan dan Jasa Keuangan, posisi Agricole di pemuncak klasemen tidak tergoyahkan dengan omzet sebesar 70,89 miliar dollar AS. Yang menarik, sektor ini seluruhnya dikuasai koperasi asal benua Biru. Tercatat posisi kedua ditempati koperasi BVR asal Jerman dan ketiga Groupe Credit Mutuel asal Perancis.
Sementara untuk sektor perdagangan grosir dan ritel, koperasi REWE Group asal Jerman keluar sebagai pemenang dengan omzet sebesar 48,18 miliar dollar AS. Sedangkan posisi kedua dan ketiga masing-masing ditempati ACDLEC-e Leclerc Perancis dan Edeka Zentrale asal Jerman.
Koperasi dari Spanyol yaitu Mondragon tercatat sebagai kampiun di sektor industri dengan omzet sebesar 13,35 miliar dollar AS. Sedangkan untuk sektor jasa lain-lain posisi pertama ditempai Selector Afat asal Perancis. Di sektor kesehatan, pendidikan, dan sosial, posisi pertama Confederacao Nacional das Cooperativas Medicas Unimed Brazil dengan omzet sebesar 15,92 miliar dollar AS.