
Peluang News, Jakarta – Pasokan dan harga ikan di Pelabuhan Perikanan Karangsong di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, dalam keadaan aman dan mampu memasok kebutuhan selama libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru).
Hal tersebut dikatakan Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono usai meninjau stok ikan di Indramayu, Jawa Barat, Kamis (26/12/2025).
Menurut Trenggono, Pelabuhan Karangsong setiap hari mampu mengirimkan sekitar 14 ton ikan ke Muara Baru, pusat distribusi ikan terbesar di Jakarta.
Karangsong juga mengirimkan sekitar 5 hingga 10 ton ikan ke daerah Bandung dan wilayah Jawa Barat lainnya.
“Ini pasokan dipastikan cukup, setiap hari sekitar 14 ton, yang dikirim ke Muara Baru. Juga ada kurang lebih sekitar 5 ton, 10 ton ya. Itu yang ke daerah Bandung dan Jawa Barat,” ujarnya.
Dia memantau aktivitas bongkar muat ikan di pelabuhan perikanan tersebut serta mengecek langsung pasokan ikan di cold storage daerah itu.
Menteri Trenggono mengaku dirinya mendapat perintah langsung dari Presiden Prabowo Subianto untuk memantau pusat-pusat produksi perikanan di seluruh Indonesia agar tetap stabil selama Natal dan Tahun Baru.
“Jadi, saya keliling ke tempat pusat-pusat produksi perikanan. Jadi salah satu di Jawa Barat, bagian utara itu di Karangsong ini,” kata Trenggono, menambahkan. []