hayed consulting
hayed consulting
octa vaganza

Spot Wisata Khas Hong Kong

Hong Kong masyhur sebagai pusat keuangan dan kota pilihan untuk shopping barang-barang mewah. Negara ini juga telah menjadi bagian penting dalam budaya dan sejarah dunia. Berikut tujuh spot menarik para wisman.

Temple Street Night Market. Inilah pasar malam yang mesti anda satroni ketika mengunjungi Hong kong. Tempat wisata belanja ini merupakan destinasi untuk berburu makanan, kerajianan tangan, pakaian, atau elektronik. Tersedia begitu banyak vendor yang menjual berbagai macam barang elektronik, pakaian, perhiasan giok, dan kerajinan tangan tradisional Cina. Dijamin anda tidak akan kehabisan barang untuk dibeli. Saat telah merasa lelah berbelanja, anda bisa duduk bersama seorang peramal atau mendengarkan pertunjukan opera tradisional yang dinyanyikan dari dalam Kuil Hua Tin.

Repulse Bay & Beaches. Hong Kong memang bukan negara yang identik dengan liburan khas pantai seperti di Bali. Tetapi di sini anda juga bisa menemukan matahari dan pantai khasnya. Pantai yang berlokasi di Repulse Bay ini adalah pantai yang paling populer di negeri ini. Tempat wisata ini dilengkapi dengan gaya mewah dan pemandangan arsitektur tradisional Cina di club house Hong Kong Life Saving Society dan arsitektur modern bergaya kolonial. Gulungan ombak di sini relatif kecil dengan pasir lembut yang membuat anda nyaman menghabiskan waktu bersantai bersama keluarga.

Lan Kwai Fong. Pecinta kehidupan malam penting menyempatkan diri mengunjungi Lan Kwai Fong. Destinasi ini merupakan lokasi nightlife paling populer di Hong Kong. Tersedia lebih dari 90 restoran dan bar. Tempat wisata di Hong Kong ini menjadi tempat bagi para selebritis Hong Kong memanjakan diri bersama teman-temannya. Maka, jangan kaget kalau anda bertemu dengan orang terkenal di sini. Kebanyakan pengunjung Lan Kwai Fong adalah orang-orang dari berbagai kantor yang ingin melepas penat setelah kerja atau saat weekend. Di sini anda juga bisa menikmati festival ataupun karnaval pada waktu-waktu tertentu.

The Peak. Ini destinasi yang wajib untuk dikunjungi. The Peak tercatat sebagai kawasan elite dengan titik tertinggi di Hong Kong. Bersama keluarga, anda dapat menikmati keindahan gedung pencakar langit dan panorama Victoria Harbour. Di siang hari, The Peak menyuguhkan pemandangan nan hijau dari New Territories yang akan berubah dipenuhi warna jingga dan merah muda saat sore hari.

Untuk menuju ke Bukit Victoria Peak, anda bisa menaiki The Peak Tram yang menjadi transportasi andalan sejak tahun 1888. Selama ratusan tahun beroperasi, The Peak Tram memiliki jalur yang terbilang menantang karena terdapat titik mendaki dengan kemiringan 50 derajat. Nah, sebelum menaiki tram dan menikmati indahnya pemandangan di sana, anda bisa membeli camilan atau barang lainnya di The Peak Galleria.

Madame Tussauds Hong Kong. Mengunjungi kawasan The Peak, jangan lupa mampir ke Madame Tussauds Hong Kong. Berada di The Peak Tower, museum ini dibagi dalam sebelas tema kawasan yang berbeda. Menyimpan sedikitnya 110 patung lilin para tokoh ternama dunia, seperti selebriti dan para pemimpin negara, kamu bisa langsung berfoto dengan mereka. Mulai dari Jackie Chan, Kim Soo Hyun, Lady Gaga, Barrack Obama, bahkan patung lilin Marilyn Monroe. Selain itu, terdapat pula karakter populer, seperti Doraemon, Hulk, dan Iron Man yang digemari anak-anak.

Avenue of Stars. Berlokasi di Tsim Sha Tsui, adalah sebuah balkon untuk penghargaan bagi para bintang besar Hong Kong, seperti Bruce Lee. Tempat wisata ini mulai dibuka tahun 2004, terletak di sepanjang tepi Tsim Sha Tsui. Jika dilihat, Avenue of Stars mirip Walk of Fame di Hollywood. Selain sebagai salah satu destinasi yang banyak dikunjungi wisatawan, tempat  ini juga populer untuk berbagai kegiatan seperti jalan-jalan santai, jogging, atau sekadar nongkrong. Balkon Avenue of Stars ini merupakan spot yang sempurna untuk menonton Symphony of Light, sebuah pertunjukan lampu dan musik khas Hong Kong yang telah dinobatkan sebagai The World’s Largest Permanent Light oleh Guinness World Records.●(dd)

pasang iklan di sini