hayed consulting
hayed consulting
octa vaganza
Sosok  

Pengalaman Pertama

Aodia Ekklesia E. Sagala mengaku sangat beruntung bisa bergabung di KMM. Pasalnya, tempat bekerjanya itu merupakan koperasi yang sangat kondusif dalam pengembangan karir karyawan dan usaha yang terus bertumbuh. Selain itu, didukung dengan tata kelola yang baik dan teknologi serta melakukan transformasi untuk ekonomi berkelanjutan.

“KMM adalah tempat pertama kali saya bekerja secara profesional. Suasana kekeluargaan sangat kental dan manajemen memberikan reward kepada yang berprestasi. Koperasi ini juga terus melebarkan sayap untuk mengembangkan usaha,” ujar Aodia, Staf Wilayah Sumbagut 1 KMM.

Sebagai rasa syukur atas posisinya saat ini yang membawahi 8 kantor cabang, ia berkomitmen untuk memberikan yang terbaik di KMM. Salah satunya menjaga kualitas kredit melalui pengenalan secara mendalam tentang karakter dan gaya hidup anggota. Dengan begitu, ia dapat memetakan risiko kredit yang mungkin terjadi dikemudian hari.

Pribadi kelahiran Jakarta, 26 Agustus 1999 itu juga terus menunjukan keunggulan produk KMM kepada anggota dan calon anggota serta memperkuat branding koperasi besar berprestasi tersebut. Pengagum Steve Sutanto itu juga melakukan optimalisasi Makmur Mandiri Mobile untuk meningkatkan penetrasi pasar.

“Dukungan teknologi digital sangat membantu dalam upaya menambah jumlah anggota. Selain itu kami juga terus melakukan sosialisasi keunggulan produk dan layanan KMM,” pungkasnya.

pasang iklan di sini