Setiap pekerjaan pasti punya risiko, termasuk saat bekerja di koperasi. Ini pula yang dirasakan oleh Evi Yunita Purba, Kepala Cabang Gunung Putri KSP Makmur Mandiri (KMM). Ia mengakui sampai saat ini sebagian pihak masih berpandangan miring terhadap eksistensi sokoguru ekonomi itu.
“Memang betul masih ada persepsi minor terhadap aktivitas koperasi. Namun bagi saya yang terpenting adalah terus bekerja untuk membangun citra positif koperasi kepada masyarakat,” ujar Evi.
Selain persoalan citra, koperasi juga dihadapkan pada persaingan usaha yang semakin ketat baik dengan sesama koperasi maupun lembaga keuangan lainnya. Menghadapi kondisi tersebut, perempuan kelahiran Sukabumi, 22 November 1995 itu mengaku tidak menyerah dan justru bersemangat untuk memberikan yang terbaik.
Dalam menghadapi persaingan pasar yang kian tajam, ada satu pesan dari Ketua KMM Tumbur Naibaho yang selalu diingat oleh pengagum Nelson Mandela ini.
“Lihat tukang service AC sangat banyak dimana-mana tetapi mereka tetap hidup. Jika kita kalah dalam misalnya mencairkan dana tapi mereka kalah dalam pelayanan, kita harus buat pelayanan yang sangat baik dengan begitu mereka akan mencari kita. Nasihat itu selalu terngiang dan memacu motivasi untuk berani bersaing,” pungkas perempuan yang tengah menyelesaikan studi pascasarjana ini.