hayed consulting
hayed consulting
octa vaganza

Mentan Tinjau Pabrik Pakan, Pastikan Stok Jagung Aman

SERANG—Menteri Pertanian Syahrul Yasih Limpo meninjau pakan ternak PT Japfa Confeed Indonesia di Serang Banten, Senin 27 September sore. Pabrik itu meurpakan pabrik pakan ternak terebsar di Indonesia dengan kemampuan menampung stok 850 ribu ton.

Kunjungan ini menurut Syahrul atas peirntah Presiden untuk memastikan apakah pakan ternak dalam posisi aman.

Mentan meminta pihaknya terus menggenjot produksi jagung khususnya untuk mencukupi kebutuhan pakan ternak secara nasional.   Dia mendorong semua pihak  terkait termasuk perusahaan pakan untuk melakukan penyerapan jagung dari petani lokal secara maksimal.

Lanjut Syahrul, berdasarkan penjelasan dari Direksi tidak ada masalah terkait pasokan jagung.  Dia tidak menepis ada dinamika yang terjadi di lapangan dan memberi pengaruh pada aspek distribusi dan lainnya secara nasional.

“Secara faktual, secara nyata kondisi jagung kita cukup normal, disini minimal menerima 200 truk setiap hari dan itu diambil lebih banyak dari luar Jawa,” ujar dia.

Sementara  Assistant Vice President PT Japfa Comfeed Indonesia yang juga Ketua Gabungan Perusahaan Makanan Ternak (GPMT) Johan menyatakan bahwa ketersediaan jagung untuk pakan ternak dalam kondisi cukup.

Dia mengungkapkan pihaknya mempunyai  stok hingga 17 ribu ton di unit pabrik pakan kami di Cikande dengan sumber jagung  dari luar Pulau Jawa, seperti Lampung, Sulawesi (Makassar dan Gorontalo) dan NTB (Sumbawa dan Dompu).

Untuk mencukupi kebutuhan jagung pakan ternak hingga saat ini, kami terus melakukan penyerapan jagung petani di wilayah-wilayah sentra produksi agar stok jagung  bisa mencukupi kebutuhan produksi pakan ternak hingga datangnya masa panen berikutnya,” ucap Johan.

pasang iklan di sini