hayed consulting
hayed consulting
octa vaganza

KSP Pintu Air Siap Bantu Usaha Kaum Disabilitas dan ODGJ

Peluangnews, Jakarta – Staf Khusus Bidang Disabilitas pada Kantor Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Dianna Noach berharap, Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Kopdit Pintu Air dapat mengakomodir kaum disabilitas dan Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) di wilayahnya sebagai anggota. Sehingga mereka bisa memberdayakan diri dalam usaha ekonomi produktif dengan menyimpan dan meminjam untuk modal usaha. 

Meski memiliki kreativitas dan potensi serta kemampuan dalam mengembangkan usaha, tak menjamin mereka keluar dari diskriminasi dan stigma negatif terhadap kaum disabilitas dan ODGJ di Kota Kupang. Apalagi mereka tersebut kesulitan mengakses dana pinjaman untuk usaha ekonomi produktif baik di lembaga keuangan maupun non keuangan. 

“Kami selalu terima stigma negatif, oleh sebab itu kami tidak perna bisa bergabung di koperasi untuk meminjam uang demi mengembangkan usaha,” ujar Dianna saat mengikuti sosialisasi unit layanan disabilitas bagi semua stakeholder Kota Kupang yang diselenggarakan Dinas Ketenagakerjaan, Koperasi dan Transmigrasi Provinsi NTT dan berdialog dengan Wakil Ketua Tiga Bidang Humas dan Promosi sekaligus Koordinator Unit Sosial Gerakan Peduli Kasih (UNSOS GEPAK) KSP Kopdit Pintu Air khusus Kaum Distabilitas dan ODGJ Vinsen Deo, Selasa (1/8/2023).

Dianna menyebut, kaum distabilitas dan ODGJ punya hak yang sama dalam hidup bermasyarakat dan bernegara. 

“Kami juga punya hak yang sama, dan kami terima kasih jika Pintu Air bersedia menerima kami menjadi anggota,” terang Dianna. 

Dianna dan organisasi Adivokaso Transformasi Distabiliatas untuk Inklusi terus bertarung meyakinkan para pihak bahwa kaum distabilitas dan ODGJ punya kedudukan dan hak yang sama sebagai warga negara meskipun secara fisik ada kekurangan.

Menanggapi hal tersebut, Vinsen Deo mengatakan, Pintu Air lahir untuk mengajak seluruh lapisan masyarakat menjadi anggota tanpa membedakan suku, ras, agama dan golongan.

Tak hanya itu, Vinsen juga menjelaskan, Pintu Air mempunyai satu unit sosial kemanusiaan untuk kaum distabilitas dan ODGJ yaitu UNSOS GEPAK, dan Pintu Air siap membantu mengurus status kewarganegaraan baik KTP maupun Kartu Keluarga (KK) bagi yang belum memiliki. 

“Pintu Air punya UNSOS GEPAK yang akan mengurus KTP dan KK ODGJ, dan tentunya untuk kaum disabilitas pastinya Pintu Air akan siap membantu,” jelas Vinsen. 

Dia juga mengatakan, Pintu Air siap membantu kaum disabilitas di Kota Kupang yang memiliki kreativitas dalam mengembangkan usaha dalam bentuk pinjaman modal. (alb)

pasang iklan di sini