hayed consulting
hayed consulting
octa vaganza

Kontribusi “E-Commerce” Ditargetkan Naik 18 Persen

JAKARTA—Kementerian Perdagangan (Kemendag) menargetkan, pada 2030 belanja daring melalui platform e-commerce  memberikan kontribusi sebesar  18 persen  dari total pertumbuhan konsumsi rumah tangga.

Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri, Kemendag, Oke Nurwan mengungkapkan saat ini kontribusi belanja daring melalui e-commerce  hanya sekitar 4 persen terhadap konsumsi rumah tangga.  Sementara rata-rata kontribusi konsumsi rumah tangga sekitar 57-60 persen terhadap pertumbuhan ekonomi.

Dalam konferensi pers GoTo Financial, Rabu 25 Agustus 2021,  Oke  juga mengungkapkan, pada kuartal II tahun ini pertumbuhan ekonomi kembali ke level positif sebesar 7,07 persen year on year (yoy). Namun, Oke mengatakan, kebijakan PPKM darurat yang dilanjutkan dengan PPKM level 2,3, dan 4 akan berpengaruh pada laju perekonomian.  

Dia mencatat  sejak Juli lalu terjadi pembatasan dan mobilitas masyarakat kembali menurun. Kondisi tersebut dapat berpotensi untuk menurunkan kembali tren laju pertumbuhan yang pada kuartal II lalu telah tumbuh signifikan.

Laju konsumsi akan sangat mempengaruhi tingkat konsumsi pada kuartal III. Ia pun berpendapat, salah satu kunci untuk tetap menjaga laju konsumsi agar tetap naik dengan mendorong aktivitas belanja secara daring.

Oke Nurwan, mengatakan pemerintah memberikan perhatian besar di sektor UMKM mengingat dampak pandemi yang besar dan dapat menghambat pertumbuhan ekonomi nasional.

Salah satu upayanya adalah dorongan agar para pelaku UMKM beralih ke digital dengan dukungan regulasi yang berpihak ke UMKM.

“Untuk mendorong UMKM yang merupakan tulang punggung ekonomi Indonesia ke arah digital, ini menurut saya sudah menjadi keharusan. Inklusi ke digital menjadi solusi dan dorongan agar UMKM tak hanya adaptasi tapi juga mengembangkan usahanya khususnya di masa pandemi,” kata Ok

“Kemendag sendiri sedang menyusun regulasi terkait e-commerce. Tentu digitalisasi ini menjadi penting,” pungkas Oke.

pasang iklan di sini