Tak cuma tukang bubur yang naik haji. Rasdiana Bersama Ibundanya Nomina Dengkana juga berhasil mewujudkan mimpinya untuk pergi berhaji ke tanah suci.
Adalah KSP Kopdit Pintu Air yang membantu mewujudkan penantian panjang Rasdiana dan Ibunya selama 14 tahun untuk menunaikan ibadah Haji. Anggota KSP Kopdit Pintu Air Cabang Akkareso Makassar itu dapat mengikuti ibadah haji setelah mengakses pinjaman untuk pelunasan dana naik haji.
Hal ini menunjukkan bukti keberpihakan Kopdit Pintu Air kepada anggotanya. Tak hanya permodalan usaha, biaya pendidikan anak, ekonomi rumah tangga serta pemberdayaan, Pintu Air juga mendukung anggotanya dalam melaksanakan ziarah keagamaan.
Produk Kopdit Pintu Air memang sangat beragam, mulai dari Simpanan Saham, Simpanan Pendidikan, Simpanan masa depan, Simpanan Wisata Rohani, Pinjaman Kesehatan, Pinjaman Pendidikan dan berbagai produk keuangan lainnya.
Rasdiana mengungkapkan, berkat Kopdit Pintu Air dirinya dan Ibunya berhasil menunaikan ibadah haji yang sudah lama mereka nantikan.
“Saya dan Ibu, bisa naik haji berkat pinjaman dari Kopdit Pintu Air cabang Akkareso Makassar, “tutur Rasdiana saat ditemui tim Pintu Air di kediamannya, Kecamatan Palangga, Kabupaten Goa, Sulawesi Selatan. Dia menjelaskan, sejak bergabung dengan Pintu Air, banyak kemudahan yang telah ia dapat.
“Semangat solidaritas dan visi misi Kopdit pintu air sangat berpihak kepada anggotanya, begitu pula dengan beragam produk pinjamam, simpanan yang disediakan Kopdit Pintu Air. Dan saya sudah membuktikannya,” jelas Rasdiana.
Oleh karena itu, Rasdiana berharap KSP Kopdit Pintu Air tetap terus tumbuh dan membantu masyarakat anggota menuju kesejahteraan Jasmani dan rohani. “Semoga pintu air tetap ada membantu anggota menuju kesejahteraan, “tuturnya.
Rasdiana juga mengajak seluruh masyarakat Kecamatan Palangga, Kabupaten Goa, Sulawesi Selatan dan di wilayah lainnya di Indonesia untuk bergabung menjadi anggota dan merasakan manfaatnya.
KSP Kopdit Pintu Air menawarkan berbagai keunggulan layanan kepada anggotanya, mulai dari Bunga Simpanan Saham 1% per Bulan, Solidaritas Duka Cita 3 s/d 7 Juta, Solidaritas Kesehatan 1 Juta per Tahun, Anggota Baru mulai dari Usia 0-76 Tahun, Anggota dapat mengajukan Suplesi Pinjaman, Anggota dapat menentukan sendiri Jangka Waktu Pinjamannya, hingga Pinjaman dapat di Reschedule/ Pembaharuan Pinjaman.
Tak heran, bisnis KSP Kopdit Pintu Air terus tumbuh dengan pesat. Koperasi yang pada saat awal pendiriannya hanya beranggotakan 50 orang, kini Kopdit Pintu Air Berkembang menjadi Koperasi yang besar dengan jumlah anggota 316.000 dan 52 kantor cabang yang ada di Indonesia.(Trd)