
PeluangNews, Tangerang – Koperasi BMI Group memasuki hari terakhir persiapan menjelang pelaksanaan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun Buku 2025. Sehari sebelum pelaksanaan (H-1), panitia memastikan seluruh aspek teknis dan substansi telah siap guna menyukseskan forum tertinggi koperasi tersebut.
RAT akan digelar secara hybrid, terpusat di Aston Cimone Hotel & Convention Center serta terhubung secara daring melalui Zoom dari 79 kantor cabang Koperasi Syariah Benteng Mikro Indonesia di wilayah Banten dan Jawa Barat.
RAT Tahun Buku 2025 mengusung tema “Koperasi Lahir dan Tumbuh dari Inisiatif Anggota”, yang menegaskan peran anggota sebagai pemilik sekaligus pengguna layanan koperasi.
Ketua Panitia RAT, Muhamad Suproni, menyampaikan seluruh rangkaian acara telah dipersiapkan secara matang, mulai dari kesiapan lokasi, sistem daring, hingga pengamanan jalannya sidang anggota.
“RAT bukan sekadar kewajiban organisasi, melainkan momentum strategis untuk memperkuat jati diri koperasi yang dibangun, dimiliki, dan dikembangkan oleh anggota,” ujar Suproni, Rabu (21/1/2026).
RAT dijadwalkan diikuti oleh 1.015 delegasi anggota serta ratusan tamu undangan dari berbagai kalangan, termasuk pemangku kepentingan koperasi, mitra usaha, dan institusi pendukung. Pelaksanaan secara hybrid diharapkan mampu menjaga partisipasi anggota tetap tinggi.
Kemeriahan RAT juga akan diwarnai penyerahan grand prize berupa satu unit mobil Honda Brio, serta berbagai hadiah lainnya dari sponsor.
Hingga Rabu, 21 Januari 2026 pukul 18.12 WIB, total sponsorship yang berhasil dihimpun mencapai Rp631,15 juta, terdiri atas dana tunai Rp208,75 juta dan sponsorship barang senilai sekitar Rp422,4 juta. Dukungan tersebut mencerminkan kepercayaan mitra terhadap kinerja dan eksistensi Koperasi BMI Group.
Presiden Direktur Koperasi BMI Group, Kamaruddin Batubara atau Kambara, mengajak seluruh tamu undangan dan pemangku kepentingan untuk hadir dan menyukseskan RAT sebagai ruang musyawarah dan evaluasi bersama.
“RAT adalah jantung kehidupan koperasi. Di sanalah anggota menentukan arah, menilai kinerja, dan memperkuat kebersamaan,” kata Kambara.
RAT Tahun Buku 2025 juga direncanakan dihadiri Menteri Koperasi RI, Fery Juliantono, sebagai bentuk perhatian pemerintah terhadap peran koperasi syariah dalam penguatan ekonomi kerakyatan.
Dengan kesiapan yang semakin solid, RAT Tahun Buku 2025 diharapkan berjalan lancar dan menjadi tonggak penguatan tata kelola, transparansi, serta konsolidasi gerakan anggota Koperasi BMI Group. (Aji)







