hayed consulting
hayed consulting
octa vaganza

Ferry Juliantono Pimpin Kementerian Koperasi Gantikan Budi Arie

Sertijab dari Budi Arie kepada Menteri Koperasi Ferry Juliantono. Foto: Gema/Peluang
Sertijab dari Budi Arie kepada Menteri Koperasi Ferry Juliantono. Foto: Gema/Peluang

PeluangNews, Jakarta – Budi Arie Setiadi dalam acara serah terima jabatan Menteri Koperasi kepada Ferry Juliantono di Auditorium Kementerian Koperasi, Selasa siang (9/9/2025) mengatakan, Ferry bukan sosok baru di Kementerian Koperasi.

“Beliau sudah paham betul itu koperasi. Ferry termasuk orang yang punya andil besar di Kementerian Koperasi, salah satunya dalam program Koperasi Desa Merah Putih,” kata Budi Arie.

Selain itu, Budi Arie juga memohon maaf kepada seluruh jajaran atas kekhilafan selama menjabat. “Saya mohon maaf yang tulus selama saya menjabat terdapat kekhilafan, sikap, maupun kebijakan yang tidak sempurna,” ucapnya.

Menteri Koperasi Ferry Juliantono. Foto: Gema/Peluang
Menteri Koperasi Ferry Juliantono. Foto: Gema/Peluang

Sementara itu, Ferry Juliantono menegaskan komitmennya dalam memperkuat gerakan koperasi di Indonesia.

“Koperasi merupakan amanat dari konstitusi. Kementerian Koperasi berada di barisan terdepan untuk menjadikan program pemerintah sebagai instrumen efektif dalam menyejahterakan masyarakat,” ujarnya.

Ferry menambahkan dirinya akan melanjutkan program yang sudah dijalankan oleh Budi Arie.

“Dengan hati yang tulus, saya tentu akan selalu mengingat peran dan jasa Bapak Budi Arie Setiadi yang telah meletakan pondasi yang begitu kuat. Kami sangat diringankan atas apa yang sudah beliau lakukan sebelumnya,” pungkas Ferry.

 

pasang iklan di sini